Hukrim

Tim Saber Pungli Bone Amankan Uang Puluhan Juta di UPTD Pendidikan Libureng

435
×

Tim Saber Pungli Bone Amankan Uang Puluhan Juta di UPTD Pendidikan Libureng

Sebarkan artikel ini
BONE,GLOBALTERKINI.COM- Sebanyak Rp 15.750.000 uang hasil Pungutan liar (Pungli), berhasil diamankan Tim Satgas Saber Pungli Polres Bone di Kantor UPTD Pendidikan Kecamatan Libureng, Bone, Sulawesi Selatan.
Diduga uang tersebut berasal dari sejumlah guru untuk biaya pengurusan mendapat tunjangan sertifikasi. Hal tersebut diungkapkan Ketua Tim Saber Pungli yang juga Wakapolres Bone, Kompol Dodik saat menggelar press release di Mapolres Bone, Jl Yos Sudarso.
“Sebenarnya 18.100.000 tapi sebagian sudah digunakan untuk pembelian Snack dan gaji Operator. Berdasarkan hasil interogasi sementara dari beberapa Kepala sekolah, diketahui masing masing guru menyetor 100 ribu hingga 150 ribu” Ujar Kompol Dodik. Jum’at 5 Januari 2018
Masih Kata Dodik, Sejumlah saksi kini masih dalam pemeriksaan, termasuk diantaranya Kepala UPTD Pendidikan Libureng, Andi Ashar.
“Semua yang diperiksa masih sebatas berstatus saksi, secepatnya kita akan gelar perkara untuk pengalihan status menjadi tersangka” Kata Dodik didampingi Kasat Reskrim Polres Bone, AKP Hardjoko.

Penulis: Indra Mahendra
Baca Juga :   Jelang Pergantian Tahun, Ini Imbauan AUHM Untuk Pengusaha Hiburan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *