NewsRagam

Ketua Dewan Pengurus Korpri Ingatkan Anggota Tak Saling Menjatuhkan

5553
×

Ketua Dewan Pengurus Korpri Ingatkan Anggota Tak Saling Menjatuhkan

Sebarkan artikel ini

Bone, Global Terkini- Senyum lebar menghiasi wajah Bupati Bupati Bone, Andi Fahsar M Padjalangi saat menghadiri acara kunjungan kerja Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional di Hotel Novena, Jl Ahmad Yani, Bone, Sulawesi Selatan, Kamis 28 Juli 2022.

Ada ucapan menarik yang membuat Bupati dua periode itu nampak tersenyum.

” Korpri harus saling menjaga dan mengingatkan, bukan saling menjatuhkan, angkatlah pimpinan mu lalu gantikan posisinya, jangan jatuhkan lalu gantikan posisinya, ” Kata ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional, Prof. Zudan Arif Fakrulloh.

Baca Juga :   9 Kades di Bone Raih Pin Penghargaan Desa Andalan

” Begitulah cara kita saling menjaga, karena Korpri itu harus saling menjaga dan melindungi, itulah jiwa korsa, ” Tambahnya.

Ucapan itu kemudian mendapat tepuk tangan penuh semangat oleh para hadirin, termasuk Bupati dan Kapolres Bone, AKBP Ardiansyah yang juga nampak hadir.

Masih kata Prof. Zudan Arif dalam sambutanya, Ketua Korpri harus bisa membahagiakan seluruh anggota, agar juga bisa membahagiakan masyarakat.

Usai memberikan sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan dialog dipandu oleh kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Baca Juga :   Paskas Salurkan 18 Ton Beras, Sedekah Orang Tua Asuh Untuk Yatim dan Dhuafa

Sebelum dialog berlangsung, Kapolres Bone nampak bergegas meninggalkan acara.

” Keluar dulu yah, ” Ujarnya sambil berlalu pergi.

Untuk diketahui, Korpri atau Korps Pegawai Republik Indonesia, adalah wadah untuk menghimpun seluruh pegawai Republik Indonesia demi meningkatkan perjuangan, pengabdian, serta kesetiaan kepada cita-cita perjuangan Bangsa dan Negara.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *