KhazanahPendidikanPeristiwaPolitikRagam

Ikatan Wartawan Online, Audiens Dengan Bupati Sergai

652
×

Ikatan Wartawan Online, Audiens Dengan Bupati Sergai

Sebarkan artikel ini

Sei Rampah, Global Terkini.Com – Sejumlah wartawan online yang tergabung dalam Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Serdang Bedagai, menggelar pertemuan audensi dengan Bupati Sergai, Ir..H..Soekirman. Gelar acara ini diterima langsung oleh Bupati Soekirman di ruang kerjanya, Selasa, 27 Nopember 2018.

Hadir dalam kesempatan itu, staf ahli Bupati, Drs. Ramadhan Purba, asisten pemimpin, Drs. Herlan Panggabean, Kabid Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik, H. Zainal Abidin, S.Pd, Ketua IWO, Zuhari, Wakil ketua IWO Sergai, Supryadi, Sekretaris IWO, Sutrisno, Wakil sekertaris IWO, Husnul Rizal, Bendahara, Yusnar, Wakil Bendahara, Endang Wahyudi, Humas, Dipa Syahbuana, Affan Antafiv, SE, Arifin, S.Pd dan Bambang Dewanto.

Baca Juga :   Samakan Persepsi, Tegakkan Hukum Kawal Pemilu

Bupati Sergai, Ir..H. Soekirman, mengatakan, Media online merupakan teknologi modern untuk sarana publikasi yang berperan dalam membangun daerah yang ada di Indonesia, khususnya Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai). Publikasi tersebut dapat berupa hasil pembangunan maupun  potensi yang dimiliki oleh daerah. Seperti publikasi sejumlah obyek wisata bahari dan produk unggulan. ujar Soekirman

Lanjut dikatakan, Tanah Betuah, Negeri Beradat telah mengikuti perkembangan teknologi modern termasuk di dalamnya media online. Dengan terbentuknya Ikatan Wartawan Online (IWO) diharapkan kedepan, Sergai mampu berkembang melalui sarana  media online. Sergai akan diperhitungkan dipelosok nusantara bahkan luar negeri. Kekuatan media online, semua yang berhubungan dengan komunikasi, cepat dan konstruktif. Selain itu juga dapat dijadikan untuk info pengembangan bisnis, sehingga dapat melanjutkan visi dan misi Kabupaten Sergai. Katanya

Baca Juga :   Disdik Tanggapi Polemik di SDN 2 Manurunge, Belasan Guru Dapat Dukungan Orang Tua Murid

Menurutnya, Media online harus didukung oleh sarana internet, maka diharapkan disetiap 237 desa di Kabupaten Sergai ada fasilatas Wifi di Kantor Desa. Fungsinya mempermudah produk desa yang berpotensi diketahui masyarakat.

Disaat yang saman, ketua IWO Sergai, Zuhari mengatakan, wartawan online sebagai salah satu komponen bangsa, wajib turut aktif membantu tercapainya hakikat pembangunan nasional bangsa indonesia. Pembentukan wadah ini menaungi wartawan online dalam sebuah ikatan, atas dasar kesadaran berbangsa dan bernegara, dengan mentaati kode etik wartawan online dan peraturan serta perundang-undangan yang berlaku menjadi satu keharusan. kata Zuhari

Baca Juga :   Dituding 'Pungli' Kadis PMD Angkat Bicara

IWO mempunyai visi terwujudnya kebebasan pers yang profesional dan sejahtera dengan menjunjung tinggi azas demokrasi. Dan misi untuk memperjuangkan kebebasan pers. Hak publik untuk mendapatkan informasi akurat, akuntabel, berimbang dan tidak mengandung unsur fitnah, bohong (hoax) provokatif dan SARA. Untuk  meningkatkan profesionalisme wartawan online yang bertanggung jawab dan berintegritas, memperjuangkan kesejahteraan wartawan online serta mendukung penegakan demokrasi. tutup Zuhari

Penulis : Budi Lubis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *