Ragam

Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Tanggamus Mendapat Predikat CC

448
×

Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Tanggamus Mendapat Predikat CC

Sebarkan artikel ini
LAMPUNG,GLOBALTERKINI.COM- Pemerintah kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, mendapatkan predikat CC berdasarkan laporan hasil akuntabilitas kinerja pemerintah daerah wilayah II yang dilakukan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), tahun 2017 di Nusa Dua Convention Center, Bali, Rabu 31 januari 2018.
Acara ini dibuka langsung oleh Menpan RB Asman Abnur dihadiri Gubernur Bali, I Made Mangku pastika beserta jajaran pemeritahan daerah dari 148 kabupaten/kota.
Deputi Pengawasan dan Reformasi Birokrasi Muhammad Yusuf Ate menyampaikan, Kabupaten Tanggamus bersama kabupaten/kota memperoleh predikat CC. Sedangkan untuk provinsi lampung sendiri mendapat Predikat B, kemudian kabupaten lampung barat dan kota metro memperoleh prestasi peningkatan SAKIP menjadi Predikat B.
Kepala Bappeda Tanggamus Hendra Wijaya Mega, yang turut hadir mengatakan, pihaknya akan berupaya untuk meningkatkan perencanaan dengan memfokuskan indikator kinerja utama (IKU) dan berorientasi atas hasil. 
“Kami optimistis untuk ke depan Pemkab Tanggamus mendapat hasil yang lebih baik lagi. Targetnya meraih predikat B” Kata Hendra.
Laporan: Iskandar Syahri
Editor   : Indra Mahendra
Baca Juga :   Pungli di Samsat Bone, Kanit Regident Bilang Begini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *