EkonomiKhazanahNewsPeristiwaRagam

Pelepasan Tebu Manteng, Tandai Giling Perdana Pabrik Gula Bone

290
×

Pelepasan Tebu Manteng, Tandai Giling Perdana Pabrik Gula Bone

Sebarkan artikel ini

BONE, Global Terkini – Pabrik Gula Bone (PGB) Arasoe, melakukan giling perdan. Acara ini dihadiri oleh direktur PT. Perkebunan Nusantara (PTPN) XIV Makassar, H. Suhendri, SE.MM, Tripika Kecamatan serta para kepala Bagian. Star giling tahun ini ditandai dengan pelemparan ‘Tebu Manteng’ di meja tebu giling. Senin 26 Juli 2021.

Selain direktur PTPN XIV, hadir pula Komisaris Independen PTPN XIV, Frono Jiwo, Kepala bagian kantor direksi, pendamping teknis PG, BCT, kepala Desa Arasoe, para Aska dan kepala Bagian masing – masing.

Baca Juga :   ‘Festival Tanjung Pallette’ Giat Menuju Kharisma Ivent Nusantara

anager Pabrik Gula Bone, H. Aminuddin mengatakan, “kami mengucapkan terima kasih dan selamat dating pada Direktur PTPN XiV bebersama rombongan. Insya Allah, prosesi star giling tahun ini bisa berjalan lancar sesuai harapan tanpa kendala. Dipastikan kegiatan ini tetap berjalan dan menerapkan protokol kesehatan.” Ujar Aminuddin dalam sambutannya. .

Saat yang sama, Direktur PTPN XIV, H. Suhendri, dalam sambutannya juga mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih atas kesempatan yang diberikan pada dirinya untuk menghadiri acara giling perdana ini. “Saya memberikan apresiasi terhadap kinerja para karyawan. Pada kesempatan ini, kami mohon dukungan dan kerjasama yang baik dalam meningkatkan etos kerja dan hasil produksi, agar perusahaan ini terus maju dan berkembang.” Ujar Suhendri.

Baca Juga :   Dua Akademisi Perempuan Sulsel, Optimis AFP Unggul di Pemilihan Ketua Golkar

Untuk diketahui, giling perdana, tebu yang akan digiling tahun ini sekitar 288,928 ton dengan rendimen 8, 08 ton. Ini menghasilkan produksi gula sebanyak  23.339 ton, dengan capaian produksi tebu sekitar 72..22 ton per hektarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *