NewsRagam

Profil Andi Rasdi Sumange, Plt Ketua Apdesi Bone

730
×

Profil Andi Rasdi Sumange, Plt Ketua Apdesi Bone

Sebarkan artikel ini

Bone, Global Terkini- Ditunjuk sebagai Plt Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Bone baru-baru ini, membuat sosok Andi Rasdi Sumange menjadi perbincangan, tidak sedikit yang bertanya-tanya siapakah Andi Rasdi Sumange?.

Berikut ulasan singkat kami tentang sosoknya.

Andi Rasdi Sumange lahir di Bakunge 5 Januari 1979, dia mempunyai peran penting dalam beberapa program kerja Pembagunan di Sulawesi Selatan.

Dia pernah aktif (2019 – 2022 ) di Tim Percepatan Pembangunan Daerah (TP2D) Provinsi Sulsel dan Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP).

Baca Juga :   Wabup Serdang Bedagai Lantik Sejumlah Ketua BPD

Andi Rasdi adalah anak ke 4 dari 7 orang bersaudara dan pernah mengenyam Pendidikan di STKIP.  Dia juga pernah bertugas sebagai staf khusus Gubernur dengan tugas pokok membantu dalam menyusun program, mengawasi dan mengevaluasi kegiatan kegiatan SKPD di Sulsel, khususnya di Kabupaten.

Program pembangunan infrastruktur jalan yang melibatkan dirinya antara lain : Poros Lamuru – Bojo (Desa Selli Kecamatan Bengo ), Desa Pitumpidange Kecamatan Libureng, Poros Tanah Batue -Palattae Kabupaten Bone dan Jembatan gantung Desa Binuang Kecamatan Libureng, serta Jembatan Tellu Boccoe Kecamatan Ponre dalam bentuk Keuangan Provinsi.

Baca Juga :   Tagih Janji Tindak Tegas Trawl, Nelayan Lamurukung Datangi Mapolres Bone

Menantu Wakil Bupati Mamuju (Ado Mas’ ud) itu juga dikenal agamais dan berjiwa sosial tinggi. Dia banyak terlibat menyusun program pembangunan Masjid, diantaranya Masjid Desa Patangkai dan Masjid Agung Watampone.

Juga program pembangunan bendungan, seperti bendungan Lalengrie dan bendungan Waru-waru Kecamatan Mare, demikian juga pembangunan Bandara Mappalo Ulaweng.

Berikut Profil Andi Rasdi Sumange :

  • Nama    : Andi Rasdi Sumange
  • Jabatan : Kepala desa Mappasengka
  • Istri        : dr. Hj. Satriani Badullahi (PNS Puskesmas Lapadde)
  • Anak      : Andi Muhammad Ishaq Rasdi (Mahasiswa Kedoktetan UMI) dan Andi Isma Zahrina Rasdi (Siswa MTSN 3 Watampone )
  • Bapak     : Andi Sumange Rukka
  • Ibu          : Rawasia
  • Riwayat Kerja    : Kepala Desa Mappesangka 2010-2016 / 2016- 2018 dan 2022 – 2026
  • TP2D, TGUPP, 2019- 2022.
Baca Juga :   Memanas! Prabowo Semakin Berbahaya, Kudeta?

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *