Makassar, Global Terkini- Video pemotor menerobos iring-iringan rombongan kendaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat melakukan kunjungan di Makassar, Sulawesi Selatan sempat viral.
Pelaku kini telah diamankan Tim Resmob Polda Sulsel bersama Tim Jatanras Polrestabes dan Polsek Makassar, Kamis 30 Maret 2023.
Mereka berjumlah tiga orang dengan pelaku utamanya bernama Darul (18). Sementara rekannya masing-masing Muh Haikal (25) dan Muhammad Fikri (23).
Mereka diamankan di dua tempat berbeda.
” Awalnya dia pinjam motor racing temannya untuk balap liar, setelah tiba di SPBU Bawakaraeng, dia langsung memotong jalur rombongan Presiden RI dan melawan arus lalu lintas, ” Rilis Kanit Resmob Polda Sulsel, Kompol Dharma Praditya Negara.
Kompol Dharma menjelaskan, kendaraan yang digunakan Darul saat kejadian adalah milik Muhammad Fikri alias Boho yang dipinjamnya melalui Haikal.
Setelah kejadian, motor Mio Sporty Racing yang digunakan tersebut sempat di bongkar para pelaku, sebelum akhirnya ikut diamankan petugas sebagai barang bukti.
Para pelaku kini telah diserahkan ke Polrestabes Makassar guna penyidikan lebih lanjut.