BudayaEkonomiNewsPendidikanPeristiwa

Wagub Sulsel Hadiri Panen Raya Kedelai di Bone

616
×

Wagub Sulsel Hadiri Panen Raya Kedelai di Bone

Sebarkan artikel ini

BONE, Global Terkini.Com – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Sudirman Sulaiman, ST menghadiri Panen Raya Kedelai di dusun Bakke, Desa Kajaolaliddong, Kecamatan barebbo, Kabupaten Bone, Kamis 27 Desember 2018. Panen Raya tersebut merupakan bagian dari Program Swasembada Pangan Tahun 2018 yang didukung oleh Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone.

Dalam Sambutannya, Camat Barebbo,  Andi Asman Sulaiman, menyampaikan terima kasih kepada para pejabat yang telah hadir untuk menyaksikan keberhasilan warga di daerahnya. Ia pun tanpa ragu menyampaikan kendala warganya dalam memaksimalkan usaha pertanian. “Kendala pertama itu menyangkut masalah harga, terutama setelah pasca panen. Selain itu, mesti ada fasilitas tersendiri terutama menyangkut masalah air. Meskipun air disini sangat bagus, namun fasilitas irigasinya belum maksimal”, kata Asman.

Baca Juga :   Pantau Hak Pilih Warga di 27 Kecamatan,  Bawaslu Bone Giat Patroli

“Kami di kecamatan Barebbo ini mempunyai beberapa kemajuan sebagai wilayah sektor pertanian terutama padi, hingga selalu dikunjungi oleh pejabat terkait dari tingkat provinsi maupun kementrian pertanian. Petani di Barebbo bahkan telah melakukan terobosan dalam hal pemanfaatan pekarangan rumah”. bebernya

Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Sulawesi Selatan, Ir. Nurfitriani, mengatakan, salah satu faktor penting yang harus diperhatikan petani adalah kualitas bibit. “Dengan Benih yang berkualitas dan berlabel, 50 persen keberhasilan usaha tani sudahdapat dipastikan berhasil jika benihnya memang bersertifikat”. Ujar Nurfitriani

Baca Juga :   Toyota Launching Agya Generasi Terbaru, Ada Juga Promo Bunga 0 Persen

Sementara itu, penetapan kebijakan harga benih petani dengan jaminan pasar, Nurfitriani menjelaskan, bahwa dengan adanya Harga Pembelian Pemerintah (HPP) 2017 bulan Mei nomor  27 Permendag, harga pembelian pemerintah untuk kedelai yakni, 8500 rupiah per kilogram. “Namun dari hasil bincang-bincang kami dengan petani, bisa diperoleh harga 6500 rupiah. Nurfitriani pun meminta Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bone, Sunardi Nurdin agar dapat segera menyodorkan proposal pasca panen. ” Tolong kami diberi proposal pasca panennya untuk konselernya, sehingga petani tidak kewalahan dalam rangka mengolah atau membibit kedelai tersebut”, tambahnya.

Baca Juga :   Bimtek ‘Jaga Desa’ Disinyalir Jadi Lahan Pungli

Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone, Sunardi Nurdin menyampaikan, Kecamatan Barebbo merupakan sentra pengembangan Hortikulura, sayur-sayuran dan buah-buahan yang ditunjang dengan adanya UPTD Hortikultura yang terletak di desa Kampuno.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Bone, Andi Fahsar M. Padjalangi, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan, Sunardi Nurdin, Komandan Kodim 1407 Bone, Letkol Inf. Mustamin, Kajari Bone, Nurni Farahyanti, SH.,MH, Kepala staf Korem (Kasrem) 141 Toddopuli, Letkol Inf. Bobby Triyantho, Kapolres Bone, AKBP. Muhammad Kadarislam, Camat Barebbo, Andi Asman Sulaiman, Kepala Desa Kajaolaliddong bersama masyarakat petani.

Andi Trisna (Release)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *