KhazanahPeristiwa

Baznas Bone Beri Bantuan Korban Kebakaran di Lonrae

542
×

Baznas Bone Beri Bantuan Korban Kebakaran di Lonrae

Sebarkan artikel ini
BONE,GLOBALTERKINI.COM- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Bone mengunjungi korban kebakaran di Kelurahan Lonrae, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Bone, Sulawesi Selatan.
Dalam kunjungannya Baznas Bone juga memberikan bantuan berupa uang tunai sebanyak 7 juta rupiah. Penyerahan bantuan diwakili Komisioner Baznas bidang pendistribusian yang juga Ketua 2 Baznas Bone, Hj Hukmiah Husain.
Ketua 3 Baznas Bone, H Amir Sanusi didampingi Ketua 4 Drs, H Maharajuddin berpesan agar korban kebakaran hendaknya berlapang dada menerima ujian tersebut.
“Semua dari Allah dan akan kembali padanya, Allah tidak menguji hambanya diluar kesanggupannya dan semoga Allah memberi ganti yang lebih baik” Ujar H Maharajuddin. Selasa 21 November 2017
Sementara H Amir Sanusi berharap, kiranya bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik baiknya, “kami hanya perantara yang diberi amanah oleh pemerintah dan masyarakat untuk menyalurkan bantuan kepada yang berhak” Kata Amir.
Sebanyak Tujuh rumah dilalap si jago merah dalam musibah yang terjadi, Minggu malam 19 November 2017.
Penulis: Indra Mahendra
Baca Juga :   Supplier Kembali Berulah, Camat Minta Ikut Pedum

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *