Bone, Global Terkini – Penjabat (Pj) Bupati Bone H. A. Islamuddin, hari ini menyerahkan bantuan hibah kepada Kelompok Usaha Bersama (KUBE) tahun 2924 di aula Lateya Riduni komplek rumah jabatan bupati Bone, jalan Petta Ponggawae, Bone, Sulawesi Selatan. Sabtu (19/7/2024).
Bantuan yang diserahkan dalam bentuk peralatan kerja untuk menunjang masing-masing kegiatan usaha, seperti usaha menjahit, perbengkelan dan usaha kuliner. “Hari ini kita telah melakukan tugas mulia, yakni menyalurkan bantuan pemerintah daerah bagi para pelaku usaha kecil.” Ujar Islamuddin dalam sambutannya.
Saat yang sama, kepala dinas Sosial selaku ketua panitia kegiatan, A. Mappangara menuturkan, bahwa Bantuan tersebut merupakan wujud perhatian pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahtraan para pengusaha kecil.
“Alhamdulillah, Tahun ini kita akan menyalurkan hibah KUBE kepada 37 kelompok usaha. Namun untuk hari ini kita serahkan hanya 25 Kube. Selebihnya akan disalurkan ditahap kedua. Kita berharap bantuan ini bermanfaat untuk para pelaku usaha. Semoga dengan bantuan ini usahanya bisa semakin berkembang dan bisa meningkatkan kesejahtraan mereka.” Ujar A. Mappangara.
Menurutnya, tahun ini kita menyerahkan 37 bantuan kepada kelompok-kelompok usaha. Namun tidak tertutup kemungkinan akan bertambah jumlahnya dengan menjangkau semua Desa/ Kelurahan yang ada diseluruh Kecamatan di Kabupaten Bone. Kita berharap dengan bantuan ini para pelaku usaha bisa semakin berkembang usahanya dan meningkatkan kesejahtraan keluarga. Dinas terkait akan mengevaluasi progres kerja para kelompok usaha Ppr tribulan atau persemester agar bisa diketahui perkembangannya seperti apa. Oleh karena itu pemerintah daerah berharap kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga sinergitas demi kemajuan dan kesejahtraan bersama.” Pungkas A. Mappangara.
Penulis : Andi Trisna