Bulukumba, Global Terkini- Memperebutkan piala Ketua KONI Sulsel Cup Opent Turnamen 2022. Kejuaraan menembak rencananya akan digelar tanggal 20 hingga 21 Mei mendatang.
Kejuaraan itu akan dilangsungkan di Mandala Ria Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Selain sebagai ajang Silaturahmi, kegiatan itu juga dimaksudkan untuk mengukur kemampuan para atlit yang telah dipersiapkan
menghadapi Pekan Olahraga Propinsi atau Porprov ke 17.
” Kejuaraan ini sangat penting, apa lagi kelas cabang menembak dunia Benchrest WRABF Junior, pernah di juarai putra asal kota Makassar, ” Kata Ketua KONI Sulsel, Yasir Machmud, Selasa 12 April 2022.
Dia mengaku sangat mengapresiasi kejuaraan tersebut, apalagi digelar di salah satu kawasan wisata terbaik.
Sementara itu, Sekum PB Perbakin Bulukumba, Andi Gunawan menyebut kejuaraan tersebut sebagai bagian dari Internasional Long Range Grand Prix yang merupakan kali ke dua digelar di Indonesia.
” Ini juga untuk mengsukseskan program pemerintah menggalakkan sport tourisme, apa lagi Bulukumba adalah satu dari tujuh Daerah wisata yang ditunjuk sebagai tempat penyelenggara, selain Jogjakarta, Riau dan Sumatera Utara, ” Ujarnya.
Andi Gunawan juga menilai Yasir Machmud merupakan pemuda yang inovatif dan memiliki hobi olahraga menembak.
Dia meyakini sosok Ketua KONI berusia muda tersebut, akan mampu membawa perubahan.
Penulis: Andi Trisna