NewsPeristiwaRagam

Seru-seruan Sambut HJB ke 692, Bupati Berharap Tahun Depan Bisa Lebih Meriah

141
×

Seru-seruan Sambut HJB ke 692, Bupati Berharap Tahun Depan Bisa Lebih Meriah

Sebarkan artikel ini
Foto bersama di sela-sela kegiatan sepeda santai.

 

Bone, Globalterkini.Com| Menyambut hari jadi Bone (HJB) ke 692, ribuan warga seru seruan lewat kegiatan sepeda santai yang digelar Pemerintah Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Sabtu 19 Maret 2022.

Rute kegiatan tersebut dimulai dari Jl Petta Ponggawe, tepat di depan rujab Bupati Bone, menuju Jl Jend Ahmad Yani, melewati Jl Cokroaminoto, Jl Lapawawoi, Jl Jend Sudirman hingga ke Jl Pramuka dan Jl M.H. Thamrin, kemudian finish di tempat awal.

” Alhamdulillah kita bisa menggelar rangkaian kegiatan sambut HJB, meski jumlah peserta masih kita batasi karena pandemi covid 19, ” Kata Bupati Bone, A Fahsar M Padjalangi dalam sambutannya.

Baca Juga :   Masyarakat Diimbau Melapor Terkait Tambang Ilegal

” Semoga tahun depan situasi kembali normal dan kita bisa laksanakan yang lebih meriah, ” Tambahnya.

Kegiatan yang dihadiri juga Wakil Bupati H Ambo Dalle, Danrem 141 Toddoppuli Brigjen TNI Djashar Djamil, Kapolres Bone AKBP Ardiansyah, Ketua Pengadilan Negeri MH Pandji Santoso dan sejumlah pimpinan OPD, ditutup dengan bagi-bagi hadiah lewat undian doorprize.

Sedikitnya, ada 10 unit sepeda dan 1 unit motor sebagai hadiah utama.

Adapun yang beruntung memenangkan sepeda motor tersebut yakni, Harnida dari komunitas tim senam sehat (TSS) Bone.

Penulis: Andi Trisna

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *